Setelah 'Tunggu' kini Olski 'Datang Bulan'

YOGYAKARTA, indiegigsmedia.com - Olski, band pop yang menggemaskan ini telah sukses dengan single "Tunggu" di awal tahun 2017 ini kemudian kini merilis single barunya berjudul "Datang Bulan" pada bulan November 2017. Pemilihan judulnya pun hampir menggemaskan dan tentunya bikin orang penasaran untuk mendengarkan single tersebut. "Sebenernya inti dari lagu ini adalah menunggu (datangnya) bulan, cuma karena pada saat menentukan judul kita sempet bingung akhirnya kita ambil aja judul datang bulan. Awalnya sempet pengen nanya, judul yang tepat untuk lagu ini apa, Cuma akhirnya kami urungkan dan kita ambil aja datang bulan" ungkap Olski melalui kiriman press release yang diterima indiegigsmedia.com belum lama ini.



Profil Olski
Lagu "Datang Bulan" ini bercerita tentang sepasang kekasih yang sedang terpisahkan oleh jarak, berdua menikmati malam, seakan tak ingin malam cepat berlalu. Berbeda dengan lagu Tunggu, lagu datang bulan ini menggunakan lebih banyak instrumen tambahan seperti Kazoo, Ukulele dan juga dibantu oleh banyak musisi, yaitu Faizal Aditya pada Bass, Fairuz inas pada Flute, Stephanie Putri pada Cello dan Billy Dinata pada Piano. “Penulisan lagu ini terinspirasi waktu jaman jaman masih pacaran, saat itu sedang jauh jauhan sama pacar terus pengen bikin lagu, karena pas LDR, baru bener bener bisa ngobrol sama pacar waktu malam hari soalnya siang hari kita sibuk sendiri sendiri” kata Shohih. Shohih sendiri awalnya saat menulis lagu ini sempat menemukan kebingungan. “waktu presentasi sama temen temen, Cuma baru dapet bait pertama, lalu waktu itu ngobrol sama Dicki dan akhirnya sempet dilanjutin dan diselesaiin bareng bareng” imbuhnya.

Untuk kalian yang penasaran dengan single "Datang Bulan" Olski, tak usah khawatir, kalian bisa mendengarkan dan bisa membaca lirik lagu tersebut di kanal youtube Olski, berikut video-nya :




Posting Komentar

0 Komentar