Album Hari Baik Pingkel Standing Semarang

SEMARANG, indiegigsmedia.com - Unit Reggae & Ska asal kota Semarang, Pingkel Standing mengenalkan album perdananya bertajuk Hari Baik. Album Hari Baik Pingkel Standing ini sudah rilis dan launching pada Minggu (30/10/2016) lalu di Xpool, Semarang dengan menggandeng beberapa nama seperti Wagieman, Senggoltromol, Aimee, Hayday, Semarang Ska Foundation, Semarang Reggae Community, Tuantigabelas, High therapy dan Dhyo Haw. Band yang dibentuk di Kota Semarang pada tanggal 10 oktober 2013 ini beranggotakan 9 orang, mereka adalah Helarius Daru Indrajaya pada Vocal & Trombone, Nirvana Prinsa Melodya pada Vocal, Salman Alfarisi pada Guitar, Mochammad Firdan Nidzar Risna pada Keyboard, Pandu Kusuma Wardani pada percussion, Mochammad Agung Permadi pada drum, Yehezkiel Cikal Tunas Bangsa pada bass,  Muhammad Iqbal Alfin Huda pada Sax Tenor dan Ilham aji faizal pada Sax Alto. Mereka semua adalah mahasiswa/i jurusan Seni Musik Universitas Negeri Semarang (UNNES).



Album perdana "Hari Baik" Pingkel Standing mengangkat tema anak muda jaman sekarang. "Lebih ke kehidupan yg sedang dialami anak muda jaman sekarang mas, tentang arti pertemenan, tentang percintaan, tentang pertemanan yg sering terjadi pada jaman sekarang mas " ungkap Arnen, manajer band Pingkel Standing saat dihubungi indiegigsmedia.com belum lama ini. Album Hari  Baik Pingkel Standing ini berisikan 8 track yaitu : Pingkels on Stage, One Family One Brotherhood, Putus Saja, Jamming, Teman Baik, Hari Baik, Muka Dua & Because So Sexy. Untuk mendapatkan album Hari Baik Pingkel Standing, kalian bisa beli Box-set mereka ( terbatas, hanya 100 pcs ) yang dibandrol dengan harga  Rp.250.000,- berisikan :

1. T-shirt
2. CD Album Hari Baik
3. Classic Snapback
4. Bandana
5. Poster
6. Postcard
7. Sticker (edisi Boxset Hari Baik)
8. Sertifikat Kepemilikan


Untuk informasi lengkap dan pemesanan, bisa langsung ke akun instagram Pingkel Standing atau contact Text/WA : +6281573658757 / PIN : 7dd3f2b3 . Ayo apresiasi karya-karya teman-teman Pingkel Standing untuk membakar semangat mereka agar album kedua mereka segera dibuat dan semoga jam terbang mereka semakin tinggi. "Semoga album ini bukan cuma menjadi album yg pertama dan terakhir tetapi bisa menjadikan pingkel standing lebih produktif menghasilkan karya-karya terbaik nya sampai tua, harapan nya album ini bisa menginspirasi banyak band-band indie untuk tetap konsisten dijalurnya mas" tambah Arnen kepada indiegigsmedia.com . 

Posting Komentar

0 Komentar